Puff Pastry Isi Rogout Ayam dan Keju

Minggu pagi ditemani rintik hujan. 

Sejuk banget. Tenang dan damai, karena pasukanku belum terbangun. Jadilah aku mengendap-endap. Sudah masuk Indonesia Bagian Me-time. Hihihi. Because I just love this "morning session". You know that moment, only you, the fresh air and the things you loved. :)

Nah, karena kami baru memasang saluran TV kabel, maka Minggu pagi kemarin itu aku habiskan menonton Asian Food Channel. Ndilalah kok ada acara bagus, Arti's Party. Chef asal India yang sudah lama tinggal Amerika.

Niatnya sih mau nonton satu episode, lalu bikin adonan roti metode water roux. Sudah lama tahu metode ini dan dapat resepnya dari Hesti's Kitchen. Tapi aku masih mempelajarinya, karena metode ini baru buatku. Roti ini akan kupanggang di rumah Mama. Nebeng oven, hehehe. Rotinya buat Mama yang butuh camilan untuk mengatasi maag yang sedang kambuh.

Oke, satu episode selesai. Angkat pantat, pergi ke dapur mau nimbang bahan. Lalu TV itu memanggil lagi, episode lain Arti's Party -__- Maka nonton lagi karena resepnya mudah. Jadi harus kuakui, AFC sudah merampok waktuku habis-habisan. They do it really good on me ya? Selesai nonton, pasukan sudah bangun, merengek kelaparan dan aku sudah terlanjur malas bikin sarapan. Apalagi untuk menyiapkan adonan roti. Stupid me.

Seperti biasa, hari Minggu di rumah Mama rasanya sayang kalau harus dilewatkan tanpa baking. Gatel lihat oven nganggur di dapur. Mikir dong resep apa yang kira-kira disukai pasukan dan Mama. Camilan gurih gitu. Eh, ingatanku melayang pada satu pak puff pastry yang terlalu lama geming di freezer Mama sejak sebulan yang lalu. Hmm, kayaknya enak kalau diisi rogout ayam dan sayuran. Curry puff pastry sounds finger-licking isn't?

Begitu sampai di rumah Mama, langsung menyiapkan bahan. Kupas kentang, potong dadu, rebus. Kentang matang, angkat, giliran telur rebus. Dada ayam nggak ketinggalan di rebus sampai matang, dinginkan, potong dadu. Wortel? Lupa beli. Nggak masalah. 

Keju? Nah ini dia yang menarik. Waktu ke mini market dekat rumah, aku menemukan keju Pro Chizz Spreadable. Keju oles dengan bentuk batangan. Penasaran karena harganya murah (oke, ini emak-emak kind a thing. I can not denied -__-") Sesampainya di rumah, langsung buka bungkusnya dan dicoba. Teksturnya lembek, tapi nggak selembek keju oles yang di jual dalam toples kaca, karena bentuknya yang batangan. Rasanya juga lidahable (huh? istilah apaan ini?), maksudnya masih bisa diterima lidah, wkwkwk. Asinnya nggak terlalu menonjol dan ada rasa manis. Perfecto!

Jadi puff pastry isi rogout ini mirip quiche, bedanya ada di basenya saja. Kalau quiche pakai adonan kulit pie (pie crust), kalau ini puff pastry siap pakai. Mudah kok, as easy as ABC and 123, seperti mantra yang sudah kita sepakati bersama ;)

Puff Pastry Isi Rogout Ayam dan Keju



Bahan

Kulit: 
  • 1 pak puff pastry siap pakai *Bikin lebih seru dan menantang? Yup, setuju. But, somehow, please...make your life simple and lighter. Ok? :D

Rogout:
  • 1 buah bawang bombay, cincang halus
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 2 sdm minyak goreng
  • 2 sdm tepung terigu
  • 2 buah kentang ukuran sedang, kupas, potong dadu kecil, rebus hingga empuk
  • 250 gram fillet dada ayam, rebus, potong dadu (Mau lebih simple lagi? Pakai saja daging giling)
  • 1 buah bawang daun, cuci bersih, iris halus
  • 200 ml susu UHT plain (Boleh diganti dengan susu bubuk yang dicairkan)
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/2 pak keju Pro Chizz Spreadable (Boleh diganti dengan keju cheddar)
  * boleh ditambahkan wortel dan atau kacang polong ^^

Pelengkap:
  • 2 buah telur, rebus hingga matang. Kupas. Bagi 8 bagian.
  • 4 buah sosis ayam atau sapi.
  • 1/2 pak keju Pro Chizz Spreadable (Boleh diganti dengan keju cheddar)

Olesan:
  • 1 buah kuning telur, kocok lepas

Cara Membuat:
  1. Panaskan oven dengan api sedang.
  2. Buat isian. Tumis minyak goreng dalam pan anti lengket. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
  3. Masukan terigu, aduk rata. Biarkan  hingga terigu terkaramelisasi, tapi tidak terlalu cokelat (gosong).
  4. Tuang susu, aduk hingga rata dan tidak bergerindil. Kalau adonan terlalu keras, tambahkan susu atau air putih panas.
  5. Masukan daun bawang, kentang dan ayam. Aduk hingga tercampur rata.
  6. Bubuhkan garam, gula, dan merica.
  7. Cicipi. Jika kurang pas dengan selera, tambahkan garam, gula dan merica.
  8. Terakhir, tambahkan keju. Aduk rata hingga keju mencair. Matikan api, sisihkan.
  9. Ambil loyang tahan panas. Olesi mentega dan taburi dengan sedikit terigu.
  10. Ambil lembaran puff pastry. Giling, tapi tidak terlalu tipis. Olesi kuning telur. Tumpuk dengan kulit pastry lagi, giling. Lakukan hal yang sama untuk tutup pastry atau untuk loyang kedua.*
  11. Tutupi dasar loyang dengan kulit pastry, tekan tidak terlalu kuat, ratakan. Rapikan pinggiran kulit pastry dengan pisau.
  12. Masukan adonan isi. Ratakan.
  13. Tata sosis, telur dan keju (yang sudah dipotong kotak).
  14. Tutup dengan kulit pastry lagi. Tekan dan usahakan kulit menempel dengan kulit pastry di sekeliling tepi loyang. Jika suka, taburi dengan keju parut.
  15. Oven 20 menit hingga permukaan kulit pastry kuning kecokelatan.
  16. Keluarkan dari oven. Biarkan hangat.
  17. Sajikan.

Komentar

  1. nyam nyam rajin banget mba, keren nih

    BalasHapus
    Balasan
    1. pasukan lebih rajin minta jatah ransum soale, wkwkwk.

      trims, Teh Meti ^_^

      Hapus

Posting Komentar

Terima kasih sudah membaca blog saya. Saya akan senang membaca komentarmu. Mohon tidak meninggalkan link hidup ya. :)