Siapa Pemenang Dilmah RHTC 2015?


Yuhuuu... Sudah nge-teh hari ini? Yang belum, silakan seduh teh, ambil cemilan dan baca dengan cantik atau ganteng tulisan saya ini. Ini saya mau mengumumkan pemenang Dilmah Real High Tea Challenge loh. Penasaran kan siapa pemenang untuk wilayah Bandung?

Kalau ada yang belum tahu apa itu Dilmah dan event Real High Tea Challenge, coba baca reportasi saya di sini. Kalau ada yang sudah tahu, terima kasih sudah jadi pembaca setia urusan nge-teh ini. :)

Kemarin sore, menjelang senja, di tepi kolam renang (yang warna birunya membius kalbu *halah*) saya dan teman-teman blogger kembali diundang PT. David Roy Indonesia untuk nge-teh lagi. Kali ini tempatnya di Hotel Hilton, Bandung.

Suasana kolam renang dari tempat acara diadakan

Aneka hidangan dari Hotel Hilton Bandung

Kali ini kami datang bukan untuk mliput gelaran Dilmah Real High Tea Challenge karena kompetisinya sudah selesai, tapi penasaran ingin tahu siapa juaranya. Saya setuju sekali dengan pendapat Bu Eliawaty Erly selaku juri pertama, bahwa semua peserta Dilmah RHTC adalah pemenang. Mereka berhasil menaklukan tantangan yang diberikan. They put their heart and soul to every dishes they make. Bravo! Salute!


Chef Simon menrima sertifikat dari Dilmah


Ms. Clair dari Kirbs Tearoom and Pastry dengan para juri

Perwakilan dari Cocorico

Perwakilan dari Javana Resto

Perwakilan dari Chubby Bunny

Bahkan menurut Chef Nanda Young, setiap peserta dari dua kota ini punya keunikan masing-masing. Semuanya sangat kreatif dan push their self to the edge. Hasilnya adalah menu-menu yang out of the box dengan cita rasa teh Dilmah di dalamnya.

Sebelum pengumuman pemenang, duo MC Rachmat Syarif dan Dwi berterima kasih pada para food blogger yang sudah datang selama kompetisi berlangsung dan melaporkan lewat tulisan masing-masing. Tim Dilmah juga menampilkan profil blogger yang terlibat. Dan...ah, sudahlah :D

Mereka juga mengumkan juara untuk writing competition. Alhamdulillah saya mendapat penghargaan sebagai favourite bloggerdan Mas Agung dari The Food Explorer sebagai pemenang utama. Congrats and thank you!


Ucapan selamat dari Chef Simon *uhuk*


Saya pribadi juga ingin menyampaikan terima kasih atas undangan, pengalaman, pertemanan dan penerimaan yang ramah selama saya mengikuti acara ini. Saya benar-benar dimanjakan oleh Tim Dilmah. Pengalaman yang tak terlupakan. Saya jadi makin cinta teh. Pengetahuan saya soal kuliner juga bertambah. Dan ini modal luar biasa untuk menulis novel kuliner. Terima kasih, PT. DAVID ROY INDONESIA dan DILMAH TEA.

Anyway, setelah kejadian memalukan dalam hidup saya itu *jitak Mas Arie*, akhirnya dua MC dadakan itu mengumumkan pemenang Dilmah RHTC.

Pemenang BEST MOCKTAIL AND COCKTAIL DILMAH RHTC 2015 BANDUNG REGION adalah OZT CAFE yang digawangi Chef Dave dan istrinya. Ozt Cafe memenangi kategori ini dengan menu andalannya Save Our Planet. Congrats! ^^

Chef Dave dari Ozt Cafe beserta istri saat menerima hadiah dari Ms. Eliawaty Erly

And the winner of  Dilmah RHTC Bandung Region 2015 goes to...PORTO! Congrats to Chef Eric Lowell dan Ms. Stephanie. You deserve the best ^^

Chef Eric Lowell, Miss Stephanie dari Porto dengan piala dari Dilmah bersama Para Juri

Memang banyak yang menjagokan Porto loh, mungkin karena konsep dan kerja sama tim yang solid. Mereka juga ramah dan hangat saat menerima blogger. Ini yang membuat kami, para blogger, merasa sangat dihargai. Saat Efi berkunjung ke Porto untuk kedua kalinya, ia bercerita soal keramahan Ms. Stephanie. Dan saya pun ingin kembali ke sana :D

Selamat untuk Tim Dilmah dan PT. David Roy Indonesia: Mas Rachmat Syarif, Mr. Daniel Pranoto, Ms. Eliawaty Erly, Mas Dwi Putra Nurfarista, Mas Junjung Kurniawan, Mbak Djie widji dan Chef Nanda Young yang sudah menempatkan hati dan cintanya pada gelaran Dilmah RHTC.  Terima kasih sudah berkenan mengundang blogger, menerima dengan hangat dan menghargai kami. Salute! Semoga silaturahmia terus berjalan. 

Saya tunggu undangan berikutnya :)


Seluruh foto adalah dokumen pribadi.

Komentar

  1. Oke fix traktirnya di Portoooo... xixixi... congrats Dy!

    BalasHapus
  2. Ikut senang membaca tulisan teh Dyah. Cuma saya kok seperti penjahat ya :D dijitak terus. Wkwkwkwkwkkk

    BalasHapus
  3. Selamat ya Dyyyy. Salam buat chef Simon #ehh =D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Mooon, Simooon, ada salam dari bebebnya Mas Boy nih. #loooh XD

      Hapus
  4. Selamat ya Mbak Dyah, ijin link post ini ya di post saya...

    BalasHapus

Posting Komentar

Terima kasih sudah membaca blog saya. Saya akan senang membaca komentarmu. Mohon tidak meninggalkan link hidup ya. :)